Tanamkan Semangat Juang Pahlawan Melalui Upacara Bendera di SDN 3 Baturetno

Baturetno. SD Negeri 3 Baturetno gelar upacara bendera di sekolah untuk memperingati Hari Pahlawan yang ke 76. Upacara bendera di sekolah menjadi salah satu kegiatan penting untuk menanamkan rasa nasionalisme dan membentuk karakter peserta didik.

Adanya peraturan jumlah peserta didik kurang dari 100 bisa melaksanakan PTM Terbatas. Upacara bendera diikuti siswa- siswi kelas 1 sampai kelas 6, guru dan kepala sekolah. Sebagai petugas upacara siswa- siswi kelas 6. Bertindak sebagai pembina Sareh Jokopitoyo,S.Pd.M.Pd selaku Kepala Sekolah.

Sareh Jokopitoyo,S.Pd.,M.Pd. dalam amanatnya menyampaikan sejarah pertempuran di Surabaya. Perjuangan arek- arek Surabaya dalam melawan tentara sekutu, tewasnya jenderal Mallaby serta insiden di hotel Yamato.

Belajar dari sejarah serta perjuangan para pahlawan itu, beliau berharap peserta didik untuk menjadi generasi yang tangguh, berkarakter, berakhlak mulia, sopan santun, serta meneladani semangat juang para Pahlawan. Beliau juga berpesan agar anak- anak rajin dan semangat belajar supaya pandai agar dapat meraih cita- cita. Anak- anak diharap untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker dan cuci tangan pakai sabun setiap datang ke sekolah. Upacara selesai, anak- anak beristirahat sebentar kemudin dilanjutkan pembelajaran.

Padmi Hartanti- SDN 3 Baturetno