Menyusun RPP Daring Itu Mudah

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) merupakan pedoman bagi guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Sesuai dengan edaran Menteri pendidikan dan Kebudayaan Nomor 14 Tahun 2019 mengenai RPP 1 halaman, Guru merencanakan dan menyusun kegiatan belajar siswa dengan mengacu pada Kurikulum Satuan Pendidikan yang telah ditetapkan secara efektif dan efisien. Dalam masa pandemi covid-19 ini, pelaksanaan pembelajaran dilaksanakan melalui Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan model daring (dalam jaringan). Guru dapat menyusun rencana pembelajaran sesuai dengan kondisi dan situasi siswa sekolah masing masing.

“Menyusun RPP Daring itu Mudah!”. Begitulah slogan yang dimiliki guru-guru SD di Kecamatan Baturetno. Forum Kegiatan Kelompok Guru Kecamatan Baturetno yang terdiri dari gabungan empat gugus KKG yang berada di Kecamatan Baturetno bekerjasama menyelenggarakan kegiatan KKG secara vicon (Virtual Conference) bertajuk Penyusunan RPP Daring. Kegiatan Vicon diselenggarakan pada tanggal 27 Agustus 2020 mulai Pukul 09.30 dengan Narasumber Pengawas SD Koordinator Wilayah Kecamatan Bidang Pendidikan Baturetno, Ibu Endang Tri Winarni, S.Pd, M.Pd. Kegiatan vicon diikuti oleh seluruh Guru Kelas SD/ MI Negeri dan Swasta yang berada di lingkup wilayah Baturetno. Bertugas selaku host yaitu Bapak Riska Septian, S.Pd dari SD Negeri 2 Kedungombo dan Ibu Wahyuni, S.Pd.SD dari SD Negeri 1 Talunombo memandu kegiatan sebagai moderator acara.

Ibu Endang Tri Winarni, S.Pd, M.Pd. menegaskan bahwa walaupun dalam masa pembelajaran melalui PJJ, RPP sebaiknya tetap dibuat. Menyiasati hal tersebut, guru dapat menerapkan penyusunan RPP dengan ringkas, mudah dilaksanakan dan diterapkan sesuai dengan situasi dan kondisi siswa saat ini. Dalam pembuatan RPP menggunakan komponen inti meliputi tujuan, Kegiatan Pembelajaran dan Penilaian. Prinsip pembuatan RPP adalah efisien, efektif dan berorientasi pada siswa. Dengan demikian, diharapkan dimasa Pandemi Covid-19, siswa tetap dapat memperoleh kegiatan belajar yang bermanfaat dan menyenangkan.

Acara ini juga terdapat sesi tanya jawab. Peserta sangat antusias dengan materi penyusunan RPP Daring ini. Pada akhir kegiatan, narasumber juga menambahkan dan mengingatkan kembali cara aktivasi akun dan masuk Virtual Converence dengan menggunakan akun @pdkwonogiri.id karena masih ada peserta yang masuk sebagai Guest ( tamu). Semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat untuk peningkatan kompetensi guru kelas di kecamatan Baturetno.

slot resmi

slot deposit pulsa

slot dana

web slot gacor

slot resmi

slot kamboja